Iklan

Iklan

,

Evaluasi Satgas Nasional, Status Pekanbaru Stagnan di PPKM Level 2

Admin
12/24/21, Desember 24, 2021 WIB Last Updated 2021-12-24T11:01:23Z

PEKANBARUINFO.COM-Berdasarkan hasil evaluasi Satgas Covid-19 Nasional, status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kota Pekanbaru stagnan di level 2. Penyebabnya masih sama dengan sebelumnya, lantaran vaksinasi warga lanjut usia atau Lansia belum tercapai.

"Indikator dalam PPKM ini, kita masih ada di level 2. Yang menyebabkan kita di level 2 belum tercapainya persentase vaksinasi Lansia," kata Walikota Pekanbaru Firdaus, usai rapat Forkopimda, Jumat (24/12/2021).

Sebenarnya, indikator lain sudah terpenuhi syarat untuk masuk ke PPKM level 1. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap penyebaran Covid-19. Apalagi akan menghadapi momen Natal dan Tahun Baru. Protokol kesehatan harus lebih ditingkatkan lagi untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Maka instruksi dan semua regulasi yang menjadi pedoman mari kita patuhi. Khususnya untuk disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan di setiap aktivitas kita," jelasnya.

Data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) secara umum, total 748.096 jiwa yang ditargetkan untuk divaksin. Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru baru memenuhi 703.236 jiwa.

Dari total sasaran itu, 52.759 di antaranya warga Lansia. Dari total sasaran Lansia itu, Pemko harus menuntaskan 60 persen. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru dr Zaini Rizaldy Saragih mengatakan, saat ini terus menggesa pelaksanaan vaksinasi di semua layanan kesehatan.

Vaksinasi ini diupayakan akan tercapai dalam waktu tujuh hari ke depan hingga 31 Desember. "Kepada Kepala Puskesmas kita berikan target harian, yang harus dicapai itu kurang lebih 14 orang (sehari)," kata dr Bob, panggilan Kepala Dinkes.

Ia optimis target vaksinasi lansia itu tercapai dalam tujuh hari ke depan. Dari target 60 persen vaksinasi lansia, Pekanbaru baru mencapai 55,35 persen atau 29.202 jiwa yang sudah divaksin I. "Saya yakin, optimis bisa tercapai hingga akhir tahun ini," sebutnya.***




Sumber : cakaplah.com 

Iklan

iklan