Iklan

Iklan

,

Tinjau Korban Banjir Rohul, Gubri Serahkan Bantuan 12 Ton Beras

Admin
12/26/21, Desember 26, 2021 WIB Last Updated 2021-12-26T10:13:18Z

PEKANBARUINFO.COM-Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar meninjau banjir Rokan Hulu (Rohul), sekaligus menyerahkan bantuan logistik dan obat-obatan kepada korban banjir Rohul, Ahad (26/12/2021). 

Saat peninjauan itu Gubri didampingi Bupati Rohul Sukiman, Kepala Pelaksana BPBD Riau M Edy Afrizal, Kasatpol PP Riau Hadi Penandio dan pejabat Pemkab Rohul. 

"Hari ini kami meninjau banjir di Rokan Hulu. Tinjauan kami hari ini sekaligus untuk memberikan bantuan kepada korban banjir, dan mengecek barang kali masih ada kebutuhan yang diperlukan, tentu kami dari provinsi sudah siap," ungkap Gubri.


Gubri mengatakan, tinjauan tersebut juga ingin mengetahui kondisi korban banjir Rohul secara langsung, dan sejauh mana penanganan yang telah dilakukan Bupati Rohul. 

"Alhamdulillah dari tinjau kami, banjir di Rohul mulai berangsur surut. Begitu juga dengan kesiapan Satgas Banjir Rohul sudah siap jika nanti terjadi banjir susulan di beberapa wilayah di Rohul," katanya. 

Selain itu, Gubri juga menyampaikan, jika masyarakat korban banjir perlu dilakukan untuk dipindahkan, dan pemerintah setempat sudah disiapkan.


"Kalau sekiranya perlu dipindahkan, dipindahkan. Tadi laporan pak Bupati sudah siapkan lahan, agar setiap tahun masyarakat terendam banjir. Kalau memungkin, tadi sudah kami sampaikan kepada kepala desa setempat agar dipindahkan," tutupnya. 

Untuk diketahui, dalam tinjauan Gubri menyerahkan bantuan 12 ton beras, mie instan 250 kardus, sarden 300 kaleng, gula 300 Kg, minyak goreng 300 Kg, tenda gulung 20 lembar, family kit 50 paket, makanan anak 24 paket, teh 100 kotak, kopi 100 kota, roti gabin 100 kotak.***





Sumber : cakaplah.com

Iklan

iklan