Iklan

Iklan

,

space

iklan

Indonesia Sementara Negara ASEAN Terbaik di Olimpiade Tokyo

Admin
8/03/21, Agustus 03, 2021 WIB Last Updated 2021-08-03T07:59:27Z

PEKANBARUINFO.COM-Indonesia untuk sementara jadi negara Asia Tenggara dengan pencapaian terbaik di ajang Olimpiade Tokyo.
Dalam hitungan klasemen medali Olimpiade Tokyo per Senin (2/8), Indonesia mengoleksi 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu. Catatan tersebut membuat Indonesia jadi negara ASEAN dengan peringkat tertinggi.

Indonesia ada di posisi ke-35 berkat raihan medali tersebut. Indonesia unggul atas Filipina dan Thailand yang sama-sama baru mendapatkan satu medali emas di Olimpiade sejauh ini.

Sementara itu Malaysia saat ini baru mengoleksi satu medali perunggu.

Posisi Indonesia sebagai negara ASEAN terbaik di Olimpiade sendiri masih berpotensi digeser. Pasalnya, kontingen Indonesia telah menyelesaikan seluruh jadwal bertanding mereka di Olimpiade Tokyo.

Penampilan apik Nurul Akmal di angkat besi jadi penutup perjalanan kontingen Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 kali ini.

Bila melihat dari pencapaian medali, torehan 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu merupakan penurunan dibandingkan Olimpiade Rio de Janeiro ketika Indonesia mendapatkan 1 emas dan 2 perak.

Namun Menpora Zainudin Amali sudah menegaskan bahwa target Indonesia di Olimpiade Tokyo adalah perbaikan peringkat. Empat tahun lalu, Indonesia ada di posisi ke-46 dengan 1 emas dan 2 perak di tangan.***




Sumber : CNNIndonesia.com

Iklan

iklan