Iklan

Iklan

,

Ratusan Koperasi di Pekanbaru di Bubarkan Pemko Pekanbaru

Admin
7/24/23, Juli 24, 2023 WIB Last Updated 2023-07-24T14:24:54Z

PEKANBARUINFO.COM-Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, melalui Dinas Koperasi (Diskop) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bakal membubarkan ratusan koperasi yang ada di kota ini. Koperasi tersebut juga terdata sudah tidak aktif lagi.

Kepala Diskop dan UMKM Kota Pekanbaru Sarbaini mengatakan, pihaknya mencatat ada ribuan koperasi yang terdaftar di Pekanbaru. Dari jumlah itu, ratusan di antaranya sudah tidak aktif dan akan dibubarkan.

Sarbaini merinci, bahwa saat ini ada 1.225 koperasi yang terdaftar. Dari jumlah itu, ada sekitar 316 koperasi yang sudah tidak aktif dan masuk tahap pembubaran.

"Yang tidak aktif kami sedang mendata, dan untuk pembubaran ada sekitar 316 tahap pembubaran dan kami sudah turun ke lapangan," kata Sarbaini, Senin (24/7).

Dilansir dari riauaktual.com, Menurutnya, koperasi yang masuk tahap pembubaran ini karena sudah tidak aktif lagi. Namanya ada dan terdaftar di Kemenkumham, akan tetapi sudah tidak aktif lagi.

"Namanya (koperasi) ada tapi sudah tidak aktif lagi, bahkan tidak ada tempatnya. Tapi tempatnya ada dan masih ada legalnya di kemenkumham. Setelah kita turun di lapangan, kantor nggak ada, bahkan pengurusnya juga gak ada," terangnya.

Ia menyebut, koperasi yang tidak aktif ini lantaran sudah tidak ada anggota lagi. "Tapi mereka masih terdaftar di kemenkumham," ulasnya.

Sarbaini menambahkan, pihaknya rutin melakukan pengecekan ke lapangan. Mereka memantau aktivitas yang ada di koperasi tersebut. Ia berharap agar koperasi yang ada bisa terus berkembang karena koperasi merupakan sokoguru ekonomi. ***








Sumber : riauaktual.com

Iklan

iklan